Alas Tidur Keras untuk Kesehatan Punggung

Sarafkejepit.com – Nyeri punggung memang menjadi keluhan yang cukup sering muncul dan pada umumnya dipicu oleh gangguan persendian, aktivitas fisik, atau kegemukan. Kendati posisi berbaring dapat mengistirahatkan punggung ternyata alas tidur yang tidak tepat justru dapat menimbulkan keluhan nyeri punggung yang terus berulang.

Pakar ortopedi dari Rumah Sakit Puri Indah Jakarta mengungkapkan bahwa tidur terlentang adalah posisi yang paling minim menyumbangkan beban untuk punggung, akan tetapi alas tidur yang digunakan sebaiknya tidak terlalu empuk. Alas tidur berperan untuk mengatur tulang belakang jika terllau empuk, tulang belakang pun akan melesak masuk dan akibatnya tulang belaknag akan melengkung.

Alas tidur sebaiknya rata, benar, dan tidak melesak ke dalam. Dapat dikatakan bahwa jika Anda tidur dengan menggunakan alas yang terlalu empuk maka risiko sakit punggung pun akan semakin besar.

Tidur dengan berlaskan lantai ternyata dapat menjadi sarana penyembuh keluhan sakit punggung. Menurut pakar ortopedi dari Rumah Sakit Puri Indah Jakarta, tidak sedikit dari para pasien dengan keluhan nyeri punggung yang keluhannya semakin berkurang lantaran para pasien tersebut tidur di atas lantai yang keras.

Langkah tepat untuk mencegah nyeri punggung adalah dengan tidur dengan posisi terlentang dengan beralaskan kasur yang tidak terlalu empuk serta menambahkan bantal pada bagian bawah lutut. Jika tidur dalam posisi miring, sebaiknya bantal diletakkan diantara kedua paha.

Selain memilih alas tidur yang tepat dan mengganjal lutut atau paha dengan menggunakan bantal, peregangan pasca bangun tidur juga dapat dijadikan langkah alternatif untuk meminimalisir munculnya nyeri punggung. Setelah berbaring selama delapan jam atau lebih lalu bangkit dan berdiri, dapat mencederai persendian dan otot tubuh karena itu sebaiknya bangun secara perlahan-lahan, lalu regangkang lengan sampai atas kepala dan tarik lutut menuju arah dada secara bergantian.

Apabila sudah siap duduk, bergulir secara perlahan ke sisi tempat tidur serta gunakan lengan untuk membantu menopang tubuh. Begitu berdiri letakkan lengan pada pantat dan berjalan pelan dengan posisi tubuh condong ke depan dan belakang untuk meregangkan tulang punggung.

Sumber: health.kompas.com